Pendidikan Kewarganegaraan sebagai kelompok    Matakuliah    Pengembangan Kepribadian (MPK) di perguruan tinggi berfungsi sebagai orientasi mahasiswa dalam memantapkan wawasan dan  semangat kebangsaan, cinta tanah air, demokrasi, kesadaran hukum,  penghargaan atas keragamaan dan  partisipasinya membangun bangsa berdasar Pancasila.

Sesuai dengan fungsinya, Pendidikan Kewarganegaraan  menyelenggarakan  pendidikan kebangsaan, demokrasi,  hukum, multikulural dan kewarganegaraan   bagi   mahasiswa guna mendukung terwujudnya warga negara yang sadar akan hak dan kewajiban, serta cerdas, terampil dan berkarakter sehingga dapat diandalkan untuk membangun bangsa dan  negara  berdasar  Pancasila  dan  UUD  1945  sesuai  dengan  bidang  keilmuan  dan profesinya.

 


A.  Pengantar

 Meskipun reformasi telah  bergulir,  namun hingga saat  ini bangsa dan negara Indonesia masih menghadapi berbagai persoalan yang serius. Di dalam negeri, persoalan rendahnya kepercayaan terhadap pemerintah, lemahnya penegakan hukum, meningkatnya potensi disintegrasi oleh meningkatnya semangat primordialisme, perselisihan ideologi, politik, agama, dekadensi moral, kemiskinan dan pengangguran, serta makin rusaknya lingkungan hidup, semakin mengancam  kelanggengan persatuan bangsa Indonesia. Dari luar  negeri  berupa tantangan globalisme bagi negara kebangsaan.

Mencermati situasi kehidupan kebangsaan yang demikian, bagi dunia pendidikan tidak ada pilihan lain kecuali melakukan upaya pro-aktif pembinaan nasionalisme untuk menggugah  semangat  kebangsaan  dan  kecintaan    pada  tanah  air  para  peserta  didik sebagai generasi muda penerus bangsa. Dengan    pembinaan nasionalisme atau kebangsaan  melalui  proses  dan  metode  pembelajaran  PKn  yang  efektif  diharapkan peserta didik memperoleh wawasan kebangsaan yang luas, sehingga mampu  memahami dan menyikapi dinamika persoalan kebangsaan yang terus berkembang, serta menumbuhkan  jiwa kemandirian dan rasa  kecintaan pada tanah air.


Trough this lecture, students are expected to have basic skills in good communication in the nursing activity.